WikiStock
Bahasa Indonesia
Unduh
Beranda-Berita-

BREN dan GOTO Terbanyak, Cermati Saham-Saham yang Banyak Dijual Asing, Senin (10/6)

iconTradingView

2024-06-11 00:55

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau pada perdagangan awla pekan ini.Mengutip da

  Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau pada perdagangan awla pekan ini.

  Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) IHSG tercatat menguat 0,34% atau bertambah 23,59 poin ke level 6.921,54 pada penutupan perdagangan Senin (10/6).

  Total volume perdagangan saham di BEI mencapai 28,38 miliar dengan nilai transaksi Rp 8,90 triliun.

  Ada 198 saham yang naik, 381 saham yang turun dan 205 saham yang tidak berubah.

  Kendati IHSG menguat, tapi investor asing masih mencatat net sell atau jual bersih sebesar Rp 296,05 miliar di seluruh pasar.

  Berikut 10 saham net sell terbesar asing pada Senin:

  1. PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) Rp 251,71 miliar2. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) Rp 146,14 miliar3. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 61,31 miliar4. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp 49,99 miliar5. PT Barito Pacific Tbk (BRPT) Rp 43,98 miliar6. PT United Tractors Tbk (UNTR) Rp 29,55 miliar7. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) Rp 28,74 miliar8. PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp 19,37 miliar9. PT Astra International Tbk (ASII) Rp 13,36 mliar10. PT MD Pictures Tbk (FILM) Rp 12,71 miliar

Disclaimer:Pandangan dalam artikel ini hanya mewakili pandangan pribadi penulis dan bukan merupakan saran investasi untuk platform ini. Platform ini tidak menjamin keakuratan, kelengkapan dan ketepatan waktu informasi artikel, juga tidak bertanggung jawab atas kerugian yang disebabkan oleh penggunaan atau kepercayaan informasi artikel.